English English Indonesian Indonesian
oleh

Marak Pencurian di Parkiran FIB Unhas, Mahasiswa Keluhkan Helm, Jaket, hingga Knalpot Raib

FAJAR, MAKASSAR – Aksi pencurian meresahkan mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Hasanuddin (Unhas). Dalam sepekan terakhir, sejumlah mahasiswa melaporkan kehilangan barang-barang berharga yang disimpan di motor mereka di area parkiran.

Keluhan mahasiswa tak hanya soal helm dan jaket yang hilang, namun juga kasus pencurian knalpot motor. Selain itu, mahasiswa juga mengeluhkan adanya pungutan biaya parkir sebesar Rp2000 tanpa disertai bukti setoran yang jelas. “Ada yang ji jaga di situ, tapi barang-barang di parkiran suka ji hilang,” ungkap salah seorang mahasiswa.

Bahkan, seorang jurnalis FAJAR yang tengah melakukan liputan pertunjukan di Aula Mattulada FIB Unhas turut menjadi korban. Helm dan jaket miliknya raib dari motor yang diparkir hanya dalam kurun waktu dua jam, yakni dari pukul 15.00 hingga 17.00 WITA, Jumat, 16 Mei.

Menanggapi maraknya aksi pencurian ini, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kantor Sekretariat Rektor Universitas Hasanuddin, Ishaq Rahman, menyatakan akan segera menindaklanjuti laporan tersebut. “Saya teruskan ke pihak keamanan yah, untuk mengeceknya,” jelas Ishaq Rahman. Pihak kampus diharapkan dapat segera mengambil tindakan tegas untuk meningkatkan keamanan di area parkiran FIB Unhas dan memberikan rasa aman kepada mahasiswa. (*/)

News Feed