English English Indonesian Indonesian
oleh

Politikus Nasdem Ini Minta Pemprov Perhatikan Ruas Jalan di Toraja dan Enrekang

FAJAR, MAKASSAR – Komisi D DPRD Sulsel mendorong penambahan alat ekskavator di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Wilayah II Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (DBMBK) Sulsel.

Hal itu di antaranya disampaikan anggota Komisi D DPRD Sulawesi Selatan, Yosia Rinto Kadang di sela rapat Komisi D DPRD Sulsel siang tadi.

Dia menyampaikan di UPT Wilayah II DBMBK Sulsel meliputi tiga daerah yakni Kabupaten Enrekang, Tana Toraja dan Toraja Utara sangat kekurangan alat tersebut.

“Di situ, memang agak berat (medan jalan red). Perlu perhatian serius pemerintah provinsi, ” kata Yosia Rinto Kadang yang merupakan politikus Partai NasDem dari Toraja ini.

Yosia menambahkan dukungannya pada penambahan alat ini juga sejalan dengan keinginan UPT Wilayah II, agar ada penambahan ekskavator untuk bisa menunjang semua pekerjaan.

“Karena kalau terjadi longsor di beberapa titik antara Tana Toraja dan Toraja Utara itu agak berat, jadi di sana kekurangannya alat,” terangnya.

Mantan Wakil Bupati Tana Toraja ini juga mengapresiasi respons cepat dari pihak UPT wilayah II, saat menangani bencana longsor di ruas jalan poros Rantepao-Pangala.

Hanya saja menurutnya, pekerjaan itu belum maksimal lantaran kurangnya peralatan dimaksud. Dia juga berharap program pembangunan jalan di wilayahnya dilanjutkan.

“Antara Rantepao-Pangala sampai Baruppu, mudah-mudahan dilanjutkan. Terus jalan Sa’dan-Batusitanduk bisa dilanjutkan, dari Tedong Bonga sampai Bua. kita berharap semua dilanjutkan,” ungkap Yosia.

Begitu juga, jalan poros Provinsi Simbuang-Mappak di Tana Toraja, jalur penghubung antara Tana Toraja dengan Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat.

News Feed