“Semua Kepala Bidang harus punya schedule dan rencana kerja sesuai SOP yang ada, terutama dalam penerimaah dan pemberangkatan jemaah haji agar jemaah kita terlayani dengan baik, cepat, tepat dan tuntas,” katanya.
Tak lupa Ali Yafid yang juga merupakan Kepala Kanwil Kemenag Sulsel ini mengingatkan kepada seluruh PPIH agar saling berkoordinasi dan bekerjasama dalam melaksanakan tugas masing-masing.
“Walau beda lembaga tapi kita satu dalam PPIH. Tugas kita adalah memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah dan menyukseskan pelaksaan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025,” pungkasnya.
Rakor ini dipandu oleh Koordinator Bagian Sekretariat PPIH Embarkasi Makassar, H. Asa Afif, dengan dihadiri seluruh unsur PPIH dari Polda Sulsel, Imigrasi, KKP Kesehatan, Bea Cukai, Angkasa Pura, Garuda Indonesia, Gapura Angkasa, Damri, Otoritas Bandara, UPT Asrama Haji Makassar, dan penyedia layanan Katering serta P3IH.
Diinformasikan, pada hari Kamis 1 Mei 2025, selain jemaah haji kloter pertama asal Kota Makassar yang akan tiba di Asrama Haji, juga pada pukul 12.00 WITA akan tiba jemaah kloter dua asal kabupaten Pinrang sebanyak 369 orang ditambah jemaah haji Kota Makassar 17 orang. (mum)