Menjawab tantangan dan kebutuhan publik, Bridgestone memperkenalkan produk ban EV Ready melalui ENLITEN Technology, pendekatan inovatif dalam pengembangan ban yang menggabungkan berbagai teknologi canggih untuk menghadirkan dampak lingkungan yang lebih rendah, tanpa mengorbankan performa maupun aspek keselamatan.
Teknologi ENLITEN fleksibel untuk digunakan pada berbagai jenis kendaraan, baik kendaraan listrik, hybrid, maupun kendaraan berbahan bakar konvensional, dan dirancang untuk menyesuaikan dengan kebutuhan spesifik setiap pengendara.
Dengan karakteristik inovatifnya, teknologi ENLITEN hadir menjawab kebutuhan spesifik kendaraan listrik melalui fitur-fitur seperti hambatan gulir yang rendah (Low Rolling Resistance Coefficient) untuk meningkatkan efisiensi energi, tingkat kesenyapan yang tinggi demi kenyamanan berkendara, serta daya cengkeram dan ketahanan optimal yang disesuaikan dengan karakteristik EV yang cenderung lebih berat dan memiliki torsi instan.
Salah satu produk unggulan yang mengusung teknologi ini adalah Turanza 6, ban premium comfort touring yang telah dirancang khusus untuk performa maksimal pada kendaraan listrik maupun kendaraan konvensional. Turanza 6 ENLITEN menawarkan kombinasi ideal antara kenyamanan, efisiensi, dan daya tahan, menjadikannya solusi ban yang EV Ready dan relevan bagi konsumen Indonesia yang menggunakan kendaraan listrik.
Bridgestone Turanza 6 merupakan ban premium yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih nyaman, tenang, dan efisien. Dilengkapi dengan teknologi ENLITEN, ban ini menggabungkan berbagai inovasi untuk mengurangi hambatan gulir, meningkatkan efisiensi energi, dan meminimalkan dampak lingkungan tanpa mengorbankan performa atau keselamatan.