English English Indonesian Indonesian
oleh

Dorong UMKM Berkembang, Kadin Kolaka Salurkan 12 Tenda Gratis

HARIAN.FAJAR.CO.ID, KOLAKA — Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Kolaka menunjukkan komitmennya mendukung pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di daerahnya. Salah satunya dengan memberikan 12 unit tenda ke mitra strategis organisasi tersebut. Semua gratis. Tanpa dipungut biaya.

Ketua Kadin Kolaka, Vebrianti menyampaikan bantuan ini merupakan bentuk nyata dukungan terhadap pengembangan usaha lokal, khususnya para pelaku UMKM yang selama ini menjadi bagian dari mitra strategis Kadin.

Tenda-tenda ini, kata dia, diharap dapat digunakan secara maksimal para pelaku usaha untuk menjajakan berbagai produk unggulan. Seperti kerajinan tangan berupa tas dari bahan plastik daur ulang. Kemudian ada aneka kuliner khas daerah, produk olahan sagu, serta pakaian.

Produk-produk ini diakuinya, merupakan produk kreatif dan bernilai ekonomi dan berasal dari masyarakat. Khususnya mereka yang ada di Kelurahan Dawi-dawi, Kecamatan Pomalaa, dan Kecamatan Samaturu.

“Ini langkah awal Kadin untuk memperkuat UMKM lokal agar bisa lebih dikenal dan berkembang. Kami ingin mereka punya ruang untuk tampil dan memperluas pasar,” beber perempuan berkerudung ini.

Tidak hanya itu, ia juga berharap, fasilitas UMKM ini semakin memotivasi daerah khususnya masyarakat untuk menggerakkan ekonomi di Kabupaten Kolaka.

“Semakin semangat dalam mengembangkan usahanya, mampu menarik perhatian konsumen, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat melalui pertumbuhan ekonomi lokal,” kuncinya. (rls/kdn/klk/*)

News Feed