English English Indonesian Indonesian
oleh

PT Mars Symbioscience IndonesiaKomitmen Riset dan Keberlanjutan Kakao di Indonesia

FAJAR, MAKASSAR – Perusahaan cokelat global Mars, melalui unit bisnisnya PT Mars Symbioscience Indonesia, rutin menggelar kegiatan Visit di fasilitas Mars Cocoa Research Station (MCRS) Pangkep, Sulawesi Selatan, Rabu 23 April 2025.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman warga terhadap kontribusi Mars dalam mendukung keberlanjutan industri kakao nasional melalui riset dan inovasi praktik pertanian berkelanjutan.

Mars Cocoa Research Station (MCRS) yang berlokasi di Desa Attangsalo, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep, telah beroperasi sejak 2017 di lahan seluas 95 hektar. Fasilitas ini menjadi pusat pengembangan berbagai riset terkait peningkatan produktivitas kakao, pengendalian hama terpadu, serta inovasi pertanian kakao berbasis sains.

General Manager Mars Wrigley Asia, Kalpesh Parmar, dalam sambutannya menyatakan bahwa Indonesia merupakan pasar kunci bagi pertumbuhan Mars di kawasan Asia. “Keberhasilan kami tidak hanya datang dari ekspansi pasar, tapi dari pemahaman mendalam terhadap budaya lokal dan pendekatan yang berpusat pada konsumen,” ujarnya.

Menurut Kalpesh, pertumbuhan bisnis Mars di Indonesia juga tidak terlepas dari pentingnya kakao sebagai bahan utama produk cokelat mereka. “Fasilitas seperti MCRS Pangkep ini menjadi fondasi dari kualitas cokelat kami, karena inovasi tidak hanya terjadi di produk akhir, tapi sejak dari biji kakao,” tambahnya.

Melalui fasilitas ini, Mars mengembangkan berbagai program riset seperti pemuliaan tanaman untuk menghasilkan klon kakao unggul, sistem pertanian diversifikasi, serta penelitian tentang kesehatan tanah dan sistem penyerbukan yang efektif. Mars juga menekankan pentingnya praktik pertanian multiklonal untuk meningkatkan produktivitas kakao.

News Feed