English English Indonesian Indonesian
oleh

PT Mars Symbioscience IndonesiaKomitmen Riset dan Keberlanjutan Kakao di Indonesia

Terkait strategi keberlanjutan, Mars menekankan pentingnya kolaborasi dengan pemerintah dan pemangku kepentingan lain. “Pengembalian kejayaan kakao Indonesia tidak bisa dilakukan sendiri, harus ada sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan komunitas petani,” ujar Jeffrey.

Di sisi lain, Mars juga mendorong mekanisasi pertanian untuk menarik minat generasi muda. Jeffrey menilai mekanisasi bisa meningkatkan efisiensi kerja serta membuat pertanian lebih menarik bagi anak muda.Untuk jangka pendek, Mars fokus pada upaya perbaikan kebun melalui metode sambung samping, yaitu menyisipkan entres (batang sambung) dari klon unggul tanpa harus menebang pohon tua.

Namun, keterbatasan entres menjadi tantangan yang perlu diatasi bersama. Secara global, Mars memiliki lima pusat riset kakao yang tersebar di Brasil, Ekuador, Amerika Serikat, dan dua di Indonesia—yakni di Pangkep dan Tarengge, Luwu Timur.

Ini menegaskan posisi strategis Indonesia dalam jaringan riset kakao dunia Mars.Mars juga terus memperluas pasar produknya di Indonesia dengan menghadirkan merek populer seperti Snickers, Sugus, dan Doublemint, serta menggandeng konten kreator lokal untuk kampanye pemasaran yang relevan secara budaya.(wis)

News Feed