English English Indonesian Indonesian
oleh

Unhas Berbagi Ilmu di SMAN 3 Gowa, Kunjungan Perdana Setelah 38 Tahun Sekolah Berdiri

FAJAR, GOWA-Universitas Hasanuddin (Unhas) mencatatkan sejarah sebagai perguruan tinggi pertama yang melakukan kunjungan ke SMA Negeri 3 Gowa sejak sekolah tersebut berdiri 38 tahun lalu.

Sekolah yang terletak strategis di tepi jalan poros Makassar-Takalar, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa ini menerima kunjungan hangat dari tim pengabdian masyarakat Departemen Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Unhas pada Selasa (22/4/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari implementasi tridarma perguruan tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.

Ketua Departemen Sastra Indonesia FIB Unhas, Prof. Dr. Munira Hasjim, S.S., M.Hum., saat diterima oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMA Negeri 3 Gowa, Muh. Djufri, S.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin departemennya.

Tujuannya adalah untuk menyosialisasikan ilmu pengetahuan kepada siswa, terutama yang berkaitan dengan penggunaan bahasa dan apresiasi karya sastra.

“Tema kegiatan kali ini adalah ‘Pelatihan Kesantunan Berbahasa dan Apresiasi Nilai Budaya dalam Karya Sastra’,” ujar Prof. Munira Hasjim di hadapan 30 siswa perwakilan Kelas XI dan XII SMA Negeri 3 Gowa. Beliau juga menyerahkan plakat Unhas sebagai simbol silaturahmi kepada Wakil Kepala Sekolah, Muh. Djufri.

Prof. Dr. Nurhayati, M.Hum., dalam sesinya membawakan materi mengenai “Kesantunan Berbahasa”. Dia menekankan pentingnya kesantunan dalam berkomunikasi untuk menciptakan interaksi yang lancar dan harmonis. “Di era perkembangan media sosial saat ini, kesantunan berbahasa menjadi kompetensi krusial yang harus dimiliki setiap individu dalam berinteraksi,” tegas Prof. Nurhayati saat sesi yang dimoderatori oleh Syahwan Alfianto Amir.

Selain itu, Dr. Indriati Lewa, M.Hum., turut memberikan materi yang bertajuk “Apresiasi Nilai Budaya dalam Karya Sastra”.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini juga melibatkan sejumlah staf pengajar dari Departemen Sastra Indonesia FIB Unhas, di antaranya Prof. Dr. A.B. Takko, M.Hum., Ketua Program Studi Magister Bahasa Indonesia Unhas Dr. Tammasse, M.Hum., Sekretaris Departemen Sastra Indonesia Rismayanti, S.S., M.Hum., Dr. M. Dahlan Abubakar, M.Hum., Dra. Muslimat, M.Hum., Dra. Nursa’adah, M.Hum., Dr. Indar, S.S., M.Hum., Faisal Oddang, S.S., M.Hum., Muh. Nur Iman, S.S., M.Hum., Andi Merling, S.S., M.Hum., dan Ipha Bahia, S.S., M.A. (*/ham)

News Feed