English English Indonesian Indonesian
oleh

UCM Gelar Wisuda, Raih Apresiasi dari LLDIKTI, DPR RI Hingga Kepala Daerah

Dosen Ekonomi Syariah UCM, Nur Ifna,ME mengatakan, dari sekian banyak wisuda yang pernah dia lihat, wisuda yang digelar UCM paling keren.

“Sangat kreatif dan inspiratif. Jujur menurut saya dari sekian wisuda yang pernah saya hadiri dan lihat, baru kali ini saya liat wisuda terkeren. Saya sebagai civitas akademik UCM sangat bangga dan sangat mengapresiasi wisuda di tahun ini dan saya optimis bahwa kedepannya UCM akan maju dan terus berkembang,” tambahnya.

Sementara itu, Rektor UCM, Dr. Lukman Daris, M.Si mengatakan, seluruh mahasiswa yang diwisuda berasal dari lima fakultas. Setiap fakultas terdiri dari masing-masing dua program studi.

”Pada wisuda ini UCM memberi penghargaan kepada dua mahasiwa dengan kategori terbaik akademik dan non akademik,” ujar Lukman Daris.

Mahasiswa berprestasi tingkat akademik dengan IPK 3,98 adalah Asriani Dwi Cahya, mahasiswi prodi ilmu hubungan masyarakat dengan lama masa studi 3 tahun 7 bulan.

“Asriani merupakan mahasiswa prodi humas. Skripsinya terkait komunikasi politik. Anaknya ulet, cerdas dan saya berharap dia kalau nanti selesai S2 dan mau jadi dosen maka tempat yang cocok baginya adalah UCM,” ujar Lukman Daris.

Sementara mahasiswa terbaik non akademik adalah Muh. Rafli Ramadhan. Predikat ini diberikan kepada Rafli karena keaktifannya dalam berbagai organisasi lokal maupun nasional.

Seperti menjabat sebagai Ketua himpunan mahasiswa sosial ekonomi perikanan se-indonesia 2024-2025, Ketua BEM Fakultas Perikanan 2023-2024, aktif di organisasi HMI, HPPMI, HIMAPESINDO dan juga terlibat dalam berbagai kegiatan NGO, serta peraih program pembinaan mahasiswa wirausaha tingkat nasional.

News Feed