FAJAR, MAKASSAR– Dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan aksesibilitas layanan kesehatan bagi seluruh peserta jaminannya, PLN Insurance resmi meluncurkan PLN Lounge di Rumah Sakit (RS) Primaya Hertasning, Makassar.
Layanan ini dihadirkan untuk menjawab kebutuhan akan pengalaman berobat yang lebih humanis dan efisien bagi pegawai aktif, pensiunan, serta keluarga besar PLN.Fasilitas ini dirancang dengan pendekatan yang lebih ramah pasien, menyediakan ruang tunggu yang nyaman, pelayanan personal, serta dukungan medis yang terkoordinasi dengan baik oleh pihak rumah sakit mitra.
Diresmikan di Lantai dasar RS Primaya Hertasning, Jl Aroepala Hertasning Makassar. Selasa,22 April.Dukungan penuh dari RS Primaya Hertasning menjadi bukti kuatnya kolaborasi antara perusahaan asuransi internal PLN dengan penyedia layanan kesehatan.
Perwakilan PLN Pelayanan HC Makassar, Jaya Abdi, menyatakan bahwa fasilitas ini ditujukan untuk mengurangi rasa cemas peserta saat mengakses layanan rumah sakit. “Kami ingin menciptakan suasana yang mendukung kesembuhan bahkan sebelum pengobatan dimulai. Belum berobat sudah sembuh, karena suasananya yang mendukung,” ujarnya.
Salah satu keunggulan utama PLN Lounge adalah kenyamanan layanan yang terintegrasi. Pasien tidak perlu lagi bolak-balik ke berbagai bagian rumah sakit, karena telah difasilitasi secara terpadu oleh tim medis dari Primaya Hertasning.
“Bahkan untuk rawat inap, telah disiapkan lantai khusus dengan fasilitas yang menunjang kenyamanan pasien dan keluarga,” tuturnya.