FAJAR, MEKKAH — Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif, yang tengah menjalankan ibadah umrah, menyempatkan diri untuk berziarah ke makam mantan Bupati Sinjai, Andi Rudiyanto Asapa, di kompleks pemakaman Ma’la. Ziarah ini menjadi momen bermakna, penuh rasa haru, dan penghormatan terhadap salah satu sosok pemimpin yang berjasa dalam memajukan Kabupaten Sinjai.
Kompleks pemakaman Ma’la, yang dikenal sebagai tempat peristirahatan tokoh-tokoh penting, turut menjadi saksi akan dedikasi almarhum Andi Rudiyanto Asapa semasa hidupnya dalam mengembangkan daerah Sinjai.
Dengan penuh doa dan penghayatan, Bupati Ratnawati mengungkapkan rasa hormatnya atas jasa-jasa besar yang telah ditorehkan almarhum.“Beliau adalah sosok yang memberikan banyak kontribusi bagi Kabupaten Sinjai. Semoga amal baiknya diterima di sisi Allah SWT dan menjadi inspirasi bagi generasi berikutnya untuk terus berkontribusi bagi daerah,” ujar Ratnawati.
Selain berdoa untuk almarhum, Bupati Ratnawati juga merefleksikan nilai-nilai kepemimpinan yang dipegang teguh oleh Andi Rudiyanto Asapa selama masa jabatannya.
Ia menekankan pentingnya meneruskan semangat pengabdian untuk pembangunan daerah yang lebih baik.“Perjuangan beliau adalah teladan bagi kita semua untuk terus bekerja keras demi kesejahteraan masyarakat. Ziarah ini mengingatkan kita bahwa pengabdian kepada masyarakat harus dilakukan dengan tulus dan penuh dedikasi,” tambahnya.
Ziarah ke pemakaman Ma’la ini menjadi simbol penghormatan bagi perjalanan kepemimpinan di Sinjai, sekaligus motivasi bagi semua pihak untuk menjaga amanah dan melanjutkan pembangunan daerah dengan nilai-nilai keadilan, kebaikan, dan keberlanjutan. (sir)