English English Indonesian Indonesian
oleh

Kandidat Ketua Golkar Sulsel Berebut Dukungan Bahlil

Komunikasi antarketua DPD II di Sulsel juga terus berjalan, baik secara pribadi maupun dalam forum bersama sebagai kepala daerah. Dalam pertemuan tersebut, kata Appi, salah satu pembahasan utama adalah soal kelangkaan energi, khususnya epliji dan bahan bakar.

Menurut Appi, isu ini sangat krusial dan menjadi perhatian besar, terlebih bagi masyarakat di daerah.

“Kita diskusi soal langkah-langkah penanggulangan kelangkaan elpiji. Saya sangat mengapresiasi upaya Pak Menteri Bahlil di Kementerian ESDM, bagaimana menjaga ketersediaan dan harga tetap stabil agar tidak ada lagi pihak-pihak yang bermain di tengah distribusi LPG. Ini penting karena LPG menyasar masyarakat kecil,” ungkapnya.

Appi menegaskan bahwa kedatangannya menemui Bahlil bukan semata sebagai kader Golkar, tetapi juga sebagai bagian dari keluarga besar Hipmi. Bahlil pernah menjabat sebagai Ketua Umum BPP Hipmi dan Appi merupakan salah satu ketua pada masa kepemimpinannya.

“Selain silaturahmi politik, kami juga mengenang perjalanan bersama di Hipmi. Saya sampaikan juga bahwa saat ini banyak alumni Hipmi yang menjadi kepala daerah, dan yang paling penting adalah bagaimana kita bisa mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah masing-masing,” pungkasnya.

Pertemuan ini merupakan yang kedua kalinya antara Appi dan Bahlil sejak Appi menjabat sebagai Wali Kota Makassar. Sebelumnya, keduanya sempat bertemu dalam kegiatan retret kepala daerah di Magelang.

Di sisi lain, kader senior Golkar Sulsel Ilham Arief Sirajuddim (IAS) yang digadang-gadang akan maju bertarung pada Musda Golkar mendatang juga telah bertemu dengan Bahlil. Namun dia mengatakan pertemuan itu hanya silaturahmi.

News Feed