FAJAR, BONE – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bone menyalurkan bantuan untuk para muallaf di wilayah Tana Toraja dan Toraja Utara sebagai bentuk kepedulian lintas daerah terhadap umat Islam yang hidup sebagai minoritas. Bantuan tersebut disalurkan melalui BAZNAS Tana Toraja dan BAZNAS Toraja Utara pada Minggu, 13 April 2025
Adapun bantuan yang diserahkan berupa 100 sak beras, 50 mushaf Al-Qur’an, dan uang tunai sebesar Rp2 juta kepada masing-masing daerah.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Ketua BAZNAS Bone Zainal Abidin, didampingi Wakil Ketua III Haryany dan Wakil Ketua IV Ihsan Abdullah, dan diterima dengan penuh antusias oleh para pimpinan BAZNAS di dua wilayah tujuan.
Zainal Abidin menegaskan bahwa misi utama bantuan ini bukan semata-mata untuk memenuhi kebutuhan muallaf, tetapi juga untuk mendorong semangat dan kapasitas BAZNAS di wilayah-wilayah Muslim minoritas agar terus berperan aktif.
“Kami berharap bantuan ini bisa menjadi pemicu semangat dan dukungan moral bagi BAZNAS di daerah minoritas untuk terus menjalankan peran strategisnya dalam membantu umat,” ujarnya.
Salah satu pimpinan BAZNAS Tana Toraja, Ahmad Toago, mengungkapkan apresiasinya atas bantuan tersebut. Menurutnya, perhatian dari BAZNAS Bone menjadi bukti bahwa semangat ukhuwah Islamiyah tetap hidup, meski berbeda daerah dan kondisi.
“Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama dalam memperkuat pelayanan kepada muallaf yang memang membutuhkan perhatian khusus di wilayah seperti Tana Toraja,” ujarnya.