English English Indonesian Indonesian
oleh

Preview Argentina vs Brasil: Kunci Tiket Piala Dunia 2026!

Mewakili pemain Brasil, Raphinha mengatakan, kemenangan 2-1 atas Kolombia di laga sebelumnya memberi mereka kepercayaan diri yang memang sangat dibutuhkan Selecao setelah hasil mengecewakan November lalu.

“Saya pikir itu adalah titik balik yang kami butuhkan. Kita tidak perlu terlalu memikirkan apa yang terjadi di masa lalu. Yang terpenting adalah fokus pada apa yang ada di depan. Sekarang kita harus memikirkan pertandingan melawan Argentina dan bersiap dengan baik untuk mengalahkan mereka di sana,” katanya.

Selain Gabriel dan Guimarães, Brasil juga diprediksi kehilangan Gerson yang mengalami nyeri otot di pertandingan kontra Kolombia. Penjaga gawang utama mereka, Alisson Becker yang digantikan setelah benturan kepala juga diragukan bisa tampil.

Sedangkan Argentina, selain Nico Gonzalez yang mendapat kartu merah langsung di menit-menit terakhir pertandingan melawan Uruguay, mereka tak punya masalah cedera baru. Bahkan, Rodrigo De Paul yang absen di Uruguay dipastikan siap tampil di pertandingan ini.

Ini akan menjadi pertemuan ke-125 kedua klub. Di lima duel terakhir, Argentina sangat superior dengan empat kemenangan dan satu hasil imbang. Namun, empat kemenangan itu mereka raih dengan skor 1-0 yang menjadi bukti bagaimana ketatnya persaingan kedua raksasa Amerika Selatan ini. (amr)

Prakiraan Pemain

Argentina (4-2-3-1): Martinez; Molina, Romero, Otamendi, Tagliafico; De Paul, Mac Allister; Simeone, Fernandez, Almada; Alvarez

Brasil (4-5-1): Bento; Vanderson, Marquinhos, Ortiz, Arana; Joelinton, Andre, Rodrygo, Raphinha, Vinicius; Pedro

News Feed