English English Indonesian Indonesian
oleh

Gelar Baksos Ramadan, Story Gym Makassar dan Daeng Guard Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan

FAJAR, MAKASSAR — Momen Ramadan 1446 H, member Story Gym Makassar bersama Daeng Guard kembali melaksanakan kegiatan berbagi kebahagiaan Ramadan dengan menyalurkan bantuan sosial ke Panti Asuhan, Sabtu, 22 Maret 2025.

Selain penyaluran bantuan untuk panti asuhan, Story Gym dan Daeng Guard juga membagi-bagikan takjil berbuka puasa kepada para pengendara di Jl Landak, Kota Makassar.

Dalam kegiatan baksos Ramadan tersebut, Story Gym bersama Daeng Guard menyalurkan bantuan paket sembako dan uang tunai kepada Panti Asuhan yang berlokasi di sekitaran Jl Landak Makassar.

Adapun paket sembako yang disalurkan berupa beras, telur, minyak goreng, gula pasir, susu, teh, dan lain-lain.

Owner Story Gym Makassar, Aiman Nuraddin menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada sejumlah pihak, terutama Daeng Guard dan The Muscle Fighter (TMF), serta para member Story Gym yang turut berkontribusi untuk kesuksesan kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini sukses terlaksana berkat kontribusi waktu, tenaga, dan pikiran dari berbagai pihak, khususnya member Story Gym, Daeng Guard, dan TMF. Semoga kegiatan kita hari ini bernilai ibadah. Amin Ya Rabbal Alamin,” ucap Aiman Nuraddin.

Sementara itu, Ketua Daeng Guard, Ardhian Syah juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Story Gym dan TMF atas terlaksananya kegiatan ini.

“Terima kasih kepada rekan-rekan di Story Gym dan TMF yang sudah berkenan berbagi keceriaan ramadhan bersama kami. Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat dan sedikit membantu kebutuhan adik-adik panti asuhan,” ujar Ardhian Syah.

News Feed