FAJAR, LISBON–Portugal akan mencoba membalas Denmark di leg kedua babak delapan besar UEFA Nations League, dini hari nanti. Bermain di Estádio José Alvalade, Lisbon diharapkan pelatih
Roberto Martínez bisa membantu Portugal.
Di leg pertama di Copenhagen, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan kalah 0-1. Dengan demikian, Portugal butuh kemenangan minimal dua gol untuk membalikkan keadaan di Lisbon dan lolos semifinal.
“Penampilan kami di leg pertama buruk, tetapi kami melawan tim kuat Denmark yang bermain bagus. Mereka agresif dan menekan dari atas lapangan. Pertandingan kedua akan digelar di kandang, karena kami finis pertama di grup, dan kami perlu mengevaluasi ulang. Tiket stadion sudah habis terjual, dan ini adalah pertandingan yang kami nikmati dan kami bangga untuk dimainkan,” kata Martinez di UEFA.com.
Brian Riemer, pelatih Denmark sementara itu menegaskan kesiapan mereka meladeni Portugal. Menurutnya, meski tuan rumah tetap favorit, mereka akan berusaha mempertahankan keunggulan.
“Ada batasan untuk apa yang dapat Anda ubah dalam 72 jam. Kami menghadapi salah satu nama nasional terbesar di sepak bola Eropa, dan saya masih menganggap mereka sebagai favorit. Namun, kami memiliki titik awal yang baik dengan keunggulan satu gol, dan kami percaya pada diri kami sendiri,” tegasnya.
Menurutnya, selain rencana permainan, mereka juga sudah siap secara mental. “Kami telah menyiapkan rencana. Penting bagi kami untuk siap secara mental saat peluit dibunyikan. Kami tidak boleh membiarkan Portugal memiliki kesempatan untuk menjalankan mesin mereka,” tandasnya. (amr)