FAJAR, MAKASSAR — Universitas Terbuka (UT) Makassar kembali menyelenggarakan Pelatihan Tutor (PATUT) untuk Tahun Akademik 2024/2025 Semester Genap. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Dalton Makassar selama 18-20 Maret 2025.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas proses pembelajaran jarak jauh, khususnya bagi para tutor UT Makassar.
Peningkatan kompetensi para tutor diharapkan mampu memberikan pengalaman belajar yang lebih efektif dan relevan bagi mahasiswa.
Acara pelatihan resmi dimulai pukul 14.00 Wita dengan pembukaan yang berlangsung khidmat. Rangkaian acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan Hymne UT.
Selanjutnya, laporan pelaksanaan kegiatan disampaikan oleh Manajer Pembelajaran dan Ujian UT Makassar, Andi Suci Anita, SP, MP. Dalam laporannya, Andi Suci menegaskan bahwa pelatihan ini menjadi langkah penting dalam menjaga dan meningkatkan kualitas tutor, yang memiliki peran strategis dalam mendampingi mahasiswa di sistem pendidikan terbuka dan jarak jauh.
Direktur UT Makassar, Prof Dr H Abdul Rahman Rahim, SE, MM, turut memberikan pengarahan sekaligus membuka acara secara resmi. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi semangat para tutor yang mengikuti pelatihan, serta menegaskan kembali peran vital tutor sebagai jembatan antara mahasiswa dan materi ajar.
Pada pelatihan kali ini, para peserta mendapatkan berbagai materi penting seperti strategi pembelajaran jarak jauh, pengembangan KIT tutorial, review RAT dan SAT, keterampilan dasar tutorial, serta perencanaan tugas tutorial.