English English Indonesian Indonesian
oleh

Ceramah di Masjid Al-Markaz, Kepala BPOM Taruna Ikrar Ungkap Rahasia Sehat dan Panjang Umur Dengan Puasa

FAJAR, MAKASSAR–Masjid Al-Markaz Al-Islami Makassar menjadi saksi penyampaian ceramah inspiratif oleh Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Prof. Dr. Taruna Ikrar, M.D., Ph.D., yang mengupas mukjizat puasa dari perspektif neurosains pada Kamis 13 Maret 2025.

Dalam ceramahnya, Prof. Taruna menjelaskan bagaimana puasa memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan otak dan tubuh manusia. Menurutnya, berdasarkan penelitian ilmiah, puasa mampu merangsang produksi brain-derived neurotrophic factor (BDNF), yang berperan penting dalam regenerasi sel otak dan meningkatkan fungsi kognitif.

Hal ini sejalan dengan firman Allah dalam Surah Al-Baqarah ayat 183: “Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 183)

Menurut Prof. Taruna, ayat ini tidak hanya menegaskan perintah puasa, tetapi juga menyoroti hikmah di baliknya, yaitu peningkatan ketakwaan. Dari sisi neurosains, puasa terbukti dapat memperkuat self-control, meningkatkan neuroplasticity, dan mengurangi stres oksidatif yang berkontribusi terhadap penuaan dini dan berbagai penyakit neurodegeneratif.

“Puasa bukan sekadar ibadah spiritual, tetapi juga memberikan efek luar biasa pada sistem saraf kita. Saat berpuasa, tubuh memasuki fase ketogenesis, di mana lemak diubah menjadi energi, sehingga mengurangi stres oksidatif dan memperbaiki fungsi otak,” ungkapnya di hadapan jamaah yang hadir.

Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa puasa dapat membantu mencegah penyakit neurodegeneratif seperti Alzheimer dan Parkinson. Selain itu, puasa juga berperan dalam menyeimbangkan hormon, meningkatkan daya ingat, dan mengendalikan emosi, yang pada akhirnya memperkuat ketakwaan seseorang.

News Feed