English English Indonesian Indonesian
oleh

Karyawan Bumi Mineral Sulawesi Tewas Kecelakaan Kerja

FAJAR, BELOPA– Seorang karyawan PT Bumi Mineral Sulawesi (BMS) di Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, dilaporkan meninggal dunia akibat kecelakaan kerja pada Selasa (11/02).

Informasi yang didapat wartawan, korban menyebutkan bahwa insiden tersebut terjadi akibat terjepit besi. Korban diketahui merupakan warga Salutete, Kelurahan Pentojangan, Kecamatan Telluwanua.

Informasi yang didapatkan, karyawan ini bernama Muh. Ikhsan, warga Telluwanua, Kota Palopo, dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan kerja di PT BMS. Kasus kecelakaan kerja ini terjadi Selasa (11/3/2025) pagi.

Meski korban sempat dilarikan ke rumah sakit, nyawanya tidak dapat diselamatkan. Saat ini, tim pengawas tenaga kerja masih melakukan investigasi untuk memastikan penyebab kematian korban.

Meski korban sempat dilarikan ke rumah sakit, nyawanya tidak dapat diselamatkan. Saat ini, tim pengawas tenaga kerja masih melakukan investigasi untuk memastikan penyebab kematian korban.

Fahrul, HRD PT BMS yang berupaya dikonfirmasi tetapi tidak berhasil. WAnya aktif tapi tidak merespons. (shd)

News Feed