English English Indonesian Indonesian
oleh

RSKD Gigi dan Mulut Sulsel Tetap Buka Selama Ramadan, Ini Jadwal Pelayanannya

FAJAR, MAKASSAR — Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Gigi dan Mulut Provinsi Sulawesi Selatan tetap memberikan pelayanan bagi masyarakat setiap hari Senin hingga Sabtu.

Bahkan, selama bulan Ramadan, rumah sakit ini tetap beroperasi dan melayani pasien sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

“Insyaallah, RSKDGM Sulsel tetap buka, dan beroprasi untuk melayani masyarakat” Ucap Direktur RSKDGM Sulsel, drg. Wiwik Elnangti Wijaya, Sp.KGA.

Berikut jadwal pelayanan Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Gigi dan Mulut Sulsel selama bulan Ramadan :

  • Hari Senin – Kamis, dan Sabtu
    Pagi: 08.00 – 11.00 WITA
    Siang: 13.00 – 14.00 WITA
  • Hari Jumat
    Pagi: 08.00 – 10.00 WITA
    Siang: 13.00 – 14.00 WITA

Masyarakat diimbau untuk datang sesuai jadwal dan mengikuti prosedur pelayanan yang telah ditetapkan.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi pihak rumah sakit, atau mengunjungi layanan informasi resmi melaui Instagram RSKDGM Sulsel. Tetap jaga kesehatan gigi dan mulut Anda untuk senyum yang lebih sehat. (uca)

News Feed