English English Indonesian Indonesian
oleh

Cegah Dehidrasi, Penuhi Kebutuhan Cairan

FAJAR, MAKASSAR- Saat menjalankan ibadah puasa, tubuh tidak menerima asupan makanan dan minuman selama lebih dari 12 jam. Kondisi itu dapat meningkatkan risiko dehidrasi.

Olehnya, penting melakukan pengaturan asupan cairan. Selama bulan Ramadan, pastika kebutuhan cairan tubuh tetap terpenuhi.

Dosen Gizi Poltekkes Kemenkes Makassar, Dr. LydiaFanny,DCN,M.Kes, menjelaskan, untuk memenuhi kebutuhan cairan saat puasa, bisa coba menerapkan pola 2-4-2. Yakni; meminum dua gelas air putih saat berbuka, empat gelas saat makan malam dan dua gelas saat sahur.

Menurutnya, dua gelas air putih saat berbuka puasa membantu mengganti cairan tubuh yang hilang setelah seharian beraktivitas. Makanya, biasakan berbuka puasa dengan air putih baru dilanjut dengan makanan lainnya.

“Saat berbuka puasa, pastikan untuk minum sedikitnya dua gelas air putih sesuai dengan kebutuhan, satu gelas saat adzan Magrib dan satu gelas menjelang adzan Isya,”jelasnya.

Selain itu ia juga menjelaskan empat gelas air putih saat makan malam yang diminum secara berkala saat malam hari hingga menjelang tidur dengan dengan pembagian dua gelas air putih saat makan, dan dua gelas air putih menjelang tidur dapat membantu melancarkan proses pencernaan makanan.

“Sahur sangat penting untuk memberi energi tubuh selama puasa. Saat sahur setidaknya minum dua gelas air putih, bisa dibagi dengan satu gelas saat bangun tidur dan satu gelas setelah makan sahur,”ungkapnya.

Ia menjelaskan, dehidrasi dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan, seperti pusing, lemas, dan penurunan konsentrasi. Oleh karena itu, penting untuk menerapkan strategi yang tepat guna mencegah dehidrasi selama berpuasa.

News Feed