English English Indonesian Indonesian
oleh

Saudagar Property Hadirkan Promo Spesial Imlek 2025 di Cluster Ayana Tallasa City

“Jadi semua tipe rumah di Cluster Ayana, mulai dari Aster, Gardenia, hingga Oleander, bisa memanfaatkan promo ini,” kata Aqsal.

Rumah tipe Aster memiliki dua kamar tidur, satu ruang tamu, satu ruang makan, satu carport, dan dua kamar mandi. Sementara itu, tipe Gardenia memiliki tiga kamar tidur, satu ruang tamu, satu ruang makan, satu carport, dan tiga kamar mandi.

Untuk tipe Oleander, rumah ini dilengkapi dengan empat kamar tidur, satu ruang tamu, satu ruang makan, satu carport, dan empat kamar mandi.

Selain itu, Cluster Ayana di Tallasa City menawarkan lingkungan hunian yang modern dan strategis. Kawasan ini dirancang dengan berbagai fasilitas penunjang untuk mendukung gaya hidup keluarga urban, seperti taman hijau, keamanan 24 jam, dan akses mudah ke pusat kota Makassar.

IMB Group optimis bahwa promo spesial ini dapat menarik minat masyarakat yang tengah mencari hunian baru di tahun 2025.

“Kami ingin memberikan solusi hunian yang tidak hanya nyaman, tetapi juga terjangkau dengan berbagai keuntungan tambahan,” jelas Aqsal.

Dengan potensi penghematan besar dan fasilitas yang lengkap, Cluster Ayana menjadi pilihan menarik bagi keluarga muda maupun investor properti. Promo ini juga diharapkan dapat mendorong pertumbuhan pasar properti di Makassar pada awal tahun. (wis)

News Feed