“Dana desa telah tersalurkan hingga 95 persen, berkontribusi pada penguatan ekonomi pedesaan,” tuturnya.
Kemudian untuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) mencapai Rp16,78 triliun, tumbuh 8,76 persen, dengan sektor pertanian sebagai penerima terbesar.
“Pembiayaan Ultra Mikro (UMi) juga mencatat peningkatan 19,68 persen, memberikan akses modal bagi pelaku usaha kecil,” ujarnya.
Kinerja APBN 2024 membuktikan peran pentingnya dalam menjaga stabilitas ekonomi Sulsel. Pemerintah tetap mengantisipasi risiko global dan berkomitmen untuk terus memperkuat landasan APBN 2025. (sae)