Yoris Ratu Subah, S.E sebagai Pemuda Katolik Komcab Makassar turut hadir. “Setiap tahun Gereja Katolik Andalas mengadakan open house dan panggung vembira, namun tahun ini dihadiri oleh Fatayat NU, PMII, NU, PERMABUDHI SULSEL, IJABI, Iman Kepercayaan BAHAI, dan lintas kepercayaan lainnya. Sehingga tahun ini spesial. Kerukunan berbagai iman dab kepercayaan terjaga,” kata dia.
Selain acara di Gereja Andalas, juga ada acara open house di Keuskupan Agung Makassar yang mengundang saudara lintas Iman.
Acara berlangsung Kamis, 26 Desember 2024, pukul 09.00-15 00 Wita, di Aula Schneiders Jl. Thamrin No. 5-7 Makassar.
Rekan-rekan dan warga Makassar yang ingin merayakan keberagaman diundang untuk datang dan menghadiri open house. (*)