English English Indonesian Indonesian
oleh

Akselerasi Direktur Wiwik Bawa Bedah Sentral Jadi Layanan Unggulan RSKDGM Sulsel

FAJAR, MAKASSAR — Akselerasi yang dilakukan Direktur RSKD Gigi dan Mulut Sulawesi Selatan, Wiwik Elnangti Wijaya membawa Bedah Sentral menjadi layanan unggulan UPT RSKDGM Sulsel.

Dokter Penanggung Jawab Ruang Bedah Sentral RSKDGM Sulsel, Andi Arfandi, mengatakan, layanan ini hadir sebagai fasilitas unggulan untuk mendukung prosedur medis yang berkaitan dengan kesehatan gigi dan mulut. Dilengkapi dengan peralatan medis canggih serta didukung oleh tenaga medis profesional yang berpengalaman, ruang bedah ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan keamanan maksimal bagi pasien.

“Selain dokter penanggung jawab, ruang bedah sentral didukung oleh tenaga medis mulai dari dokter spesialis bedah mulut dan maksilofasial, dokter spesialis anestesi, perawat bedah mulut dan maksilofasial, perawat anestesi dan perawat recovery room,” ujar Arfandi, Senin, 23 Desember 2024.

Lanjutnya, layanan ini menyediakan berbagai layanan bedah, yang meliputi tindakan-tindakan seperti pencabutan gigi kompleks, trauma maksilofasial, kongenital atau bibir sumbing, tumor dan kista maksilofasial, serta bedah dentoalveolar.

Dengan ruang bedah yang steril dan teknologi modern, ia memastikan setiap prosedur dilakukan dengan tingkat akurasi tinggi, serta perhatian terhadap keselamatan pasien.

“Saat ini, bedah sentral telah menjadi layanan unggulan, dan salah satu yang memberikan kontribusi pendapatan terbesar bagi RSKDGM Sulsel. Layanan Bedah Sentral RSKDGM ini mulai menerima pasien sejak November 2024,” terangnya.

News Feed