English English Indonesian Indonesian
oleh

Sheraton Makassar Hadirkan Karnival Meriah untuk Sambut Tahun Baru

FAJAR, MAKASSAR — Four Points by Sheraton Makassar mengundang masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun dengan suasana karnival yang penuh warna dan kemeriahan.

Acara spesial ini akan digelar pada 31 Desember 2024, menjanjikan pengalaman seru semalam suntuk dengan dekorasi menawan, hidangan istimewa, dan hiburan yang tak terlupakan.

Area lobi hotel akan disulap menjadi arena karnival yang hidup dengan berbagai dekorasi memukau.

General Manager Four Points by Sheraton Makassar, Dino Leonandri, mengatakan, para tamu dapat menikmati aneka permainan interaktif dan menyantap hidangan prasmanan mewah yang dikenal sebagai “Super Buffet”.

Dengan sajian kuliner yang beragam, pengalaman bersantap di sini akan menjadi salah satu daya tarik utama malam tersebut.

“Sebagai puncak perayaan, Four Points by Sheraton Makassar menghadirkan hiburan dari sejumlah penampil berbakat,” ucapnya.

“Kita juga menawarkan berbagai paket menarik bagi tamu yang ingin menginap selama perayaan ini. Mulai dari Rp1.600.000 per malam, tamu akan mendapatkan akses eksklusif ke acara karnival, termasuk makan malam untuk dua orang,” ucapnya.

Bagi yang hanya ingin menikmati makan malam, harga spesial Rp550.000 net per orang sudah termasuk sajian Super Buffet yang mewah.

Ia juga menyampaikan antusiasmenya terhadap acara ini. Selain hiburan dan kuliner, para tamu juga dapat menikmati fasilitas hotel lainnya, menjadikan Four Points by Sheraton Makassar sebagai destinasi ideal untuk menghabiskan malam tahun baru bersama keluarga atau orang terkasih.

News Feed