English English Indonesian Indonesian
oleh

Perayaan Natal Persekutuan Oikumene Pelindo Group Makassar Pererat Kebersamaan dan Berbagi Kasih

FAJAR, MAKASSAR — Dalam suasana penuh sukacita, Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar menggelar ibadah dan perayaan Natal bersama dengan tema “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” yang diambil dari Lukas 2:15. Acara ini berlangsung meriah di The Rinra Hotel Makassar, akhir pekan lalu, sebagai upaya mempererat tali persaudaraan dan menyebarkan pesan damai di tengah keberagaman.

Tema Natal kali ini menginspirasi insan Pelindo untuk meneladani semangat para gembala dalam kisah kelahiran Yesus Kristus, yang dengan kerendahan hati dan iman bergegas menuju Betlehem untuk menyaksikan kelahiran Sang Juru Selamat.

Ibadah dipimpin oleh Pendeta Charles J Manuputy, dengan rangkaian acara dipandu oleh Margie Marghritta Moningkey. Perayaan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat struktural Pelindo Group, para pensiunan, Forkopimda, mitra kerja, asosiasi terkait, serta anak-anak dari Panti Asuhan Titipan Kasih. Suasana khidmat terlihat sepanjang acara, yang turut dimeriahkan dengan berbagai penampilan pujian dan penyampaian pesan Natal.

Dalam sambutannya, Edward Napitupulu, Direktur Operasi dan Teknik PT Pelindo Jasa Maritim, menegaskan makna Natal sebagai pengingat cinta kasih Tuhan serta sarana memperkuat nilai kebersamaan di lingkungan kerja. “Melalui perayaan ini, semoga seluruh insan Pelindo semakin terinspirasi untuk melayani sepenuh hati dan memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat,” ujarnya, Selasa, 17 Desember 2024.

Ketua Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar, Moudy Pitoy, menjelaskan bahwa perayaan Natal ini merupakan agenda rutin yang bertujuan mempererat hubungan antarkaryawan dan menanamkan nilai-nilai spiritual di tempat kerja. Sementara itu, Ketua Panitia, Sprita Tiurdina, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini.

News Feed