English English Indonesian Indonesian
oleh

Kembangkan Karier Lulusan, UIT Gandeng Solid dan Bank Sulselbar

FAJAR, MAKASSAR– Universitas Indonesia Timur (UIT) kembali menggelar wisuda ke-18 untuk program Pascasarjana, Sarjana, dan Diploma.

Acara diikuti oleh 673 wisudawan yang berhasil menyelesaikan studi mereka di tengah berbagai tantangan. Berlangsung di Phinisi Ballroom, Claro Hotel, Senin,09 Desember.

Rektor UIT, Dr. Abdul Rahman, S.Pt, SE, MM, dalam sambutannya menyampaikan bahwa selain pelaksanaan wisuda, UIT juga memanfaatkan momentum ini untuk menjalin kerja sama dengan beberapa instansi dan perusahaan.

“Kami menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Lembaga Self and Organization Indonesian Development (SOLID) dan PT. Bank Sulselbar,” ujarnya.

Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan manfaat dalam pengembangan kualitas lulusan UIT serta kontribusi dalam dunia kerja.

Kerja sama yang dilakukan UIT dengan SOLID dan Bank Sulselbar merupakan salah satu langkah strategis dalam mendukung pengembangan karier lulusan.

Kerja sama tersebut mencakup pelatihan, pengembangan soft skill, dan peluang kerja bagi mahasiswa dan alumni UIT. Hal ini sejalan dengan visi UIT untuk mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di era global.

Wakil Ketua Yayasan Universitas Indonesia Timur, Aminuddin SH, MH, menyoroti perjalanan akademik para wisudawan, khususnya mereka yang memulai kuliah pada tahun 2020, di mana pandemi COVID-19 mengubah sistem pembelajaran menjadi daring.

“Dengan tekad dan kesabaran, mereka berhasil melalui masa-masa sulit tanpa interaksi langsung. Hari ini mereka berhasil menyelesaikan studi dan diwisuda,” ucapnya.

News Feed