English English Indonesian Indonesian
oleh

Survei KIC: Live Shopping Diminati, Produk Lokal Bisa Unjuk Gigi

FAJAR, MAKASSAR — Live shopping menjadi tren baru dalam berbelanja. Keterjangkauan harga dan banyaknya promo semakin memikat konsumen untuk bertransaksi dalam live shopping. Kegiatan live shopping, yaitu berbelanja online secara langsung melalui siaran streaming, kini semakin digemari oleh banyak konsumen.

Berbagai platform media sosial hingga marketplace berlomba-lomba menyediakan fitur live streaming yang memungkinkan penjual memasarkan produk secara langsung sambil berinteraksi dengan pembeli.
 
Dalam survei yang dilakukan Katadata Insight Center (KIC) bertajuk Consumer Behavior on Live Shopping terungkap, promo yang menarik merupakan faktor pemikat bagi masyarakat untuk membuka live shopping.
 
Survei ini dilakukan dari 5-18 November 2024 terhadap 1.381 responden berusia 18-44 tahun dan telah melakukan belanja secara live shopping dalam satu tahun.

Survei ini mencakup responden di kota-kota besar, termasuk Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Palembang, Balikpapan, Denpasar, dan Makassar.

Research Director KIC, Gundy Cahyadi mengatakan, konsumen cenderung masih membuka platform e-commerce untuk melihat-lihat dan mencari tahu deskripsi produk.

“Sementara fitur live shopping digunakan untuk mencari promo terbaik dan mengetahui deskripsi produk yang lebih dalam,” ujarnya.
 
Merujuk hasil survei, pada indikator “produk dan penawaran”, sebanyak 99 persen responden mengakui jika faktor penawaran, diskon, harga, dan gratis ongkos kirim membuat mereka tertarik belanja melalui live shopping.

News Feed