English English Indonesian Indonesian
oleh

Konsep Tahun Baru di Maxone Hotel and Resort Makassar: Let’s Play The Games

FAJAR, MAKASSAR — Menyambut pergantian tahun 2025, Maxone Hotel and Resort Makassar menghadirkan perayaan yang tak terlupakan dengan tema “Let’s Play The Games”.

Tak hanya menawarkan hiburan, makan malam, atau paket menginap, hotel ini juga menyediakan berbagai permainan menarik untuk tamu, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Director of Sales & Marketing, Mustahab Nur Iman, menjelaskan bahwa tingkat pemesanan saat ini telah mencapai 65%. Semua area akan diisi dengan berbagai aktivitas sejak pagi hingga sore, dan registrasi check-in dipercepat mulai pukul 12 siang.

“Kami juga menghadirkan kegiatan khusus untuk anak-anak, seperti lomba mewarnai, dekorasi cupcake, dan kompetisi memasak bersama ibu,” ujarnya.

Selain itu, terdapat photobooth 360 dan pesta kembang api sebagai penutup malam Tahun Baru, diiringi hiburan dari DJ dan ikon-ikon populer dunia gim seperti PUBG, Super Mario Bros, dan Rubik.

Di area kolam renang, tamu dapat menikmati permainan seru seperti Benteng Takeshi dan beberapa gim lainnya. Untuk orang dewasa, tersedia kompetisi PlayStation, lomba biliar, dan lomba karaoke. Pemenang lomba karaoke akan mendapat kesempatan tampil pada acara puncak.

Tidak hanya itu, acara juga dimeriahkan dengan musik live dan permainan kelompok, seperti giant ular tangga, yang akan memanfaatkan beberapa area hotel.

Executive Chef, Chairil Anwar, menjelaskan bahwa di malam pergantian tahun, hotel akan menyajikan berbagai makanan spesial di hampir setiap sudut. Saat check-in, tamu akan disambut dengan cokelat dan berbagai suvenir.

“Untuk gala dinner, kami menyajikan berbagai jenis masakan, mulai dari hidangan khas Indonesia, makanan Barat, hingga masakan Tiongkok. Ada juga barbeque dan konsep all you can eat, dengan menu andalan berupa ayam malaya yang disiapkan melalui live cooking,” jelasnya.

Chef Chairil juga menambahkan bahwa menu khusus anak-anak akan tersedia, seperti gulali, pasta, pancake, serta berbagai hidangan penutup lainnya.

Dengan konsep yang menyenangkan dan penuh kreativitas, Maxone Hotel and Resort Makassar siap menjadikan momen pergantian tahun sebagai pengalaman tak terlupakan bagi semua tamu. (irm/*)

News Feed