“Kami tidak hanya membangun properti, tetapi juga komunitas tempat tradisi, inovasi, dan keberlanjutan dapat hidup berdampingan. LippoLand siap berkontribusi dalam membentuk masa depan properti yang lebih baik untuk Indonesia,” ucapnya.
Ke depan, industri properti Indonesia diproyeksikan terus tumbuh dan memainkan peran vital dalam perekonomian. Dalam konteks ini, LippoLand menegaskan kesiapannya untuk tetap relevan, inovatif, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas.
Dengan visi, misi, dan logo baru ini, LippoLand berharap dapat semakin memperkuat posisinya sebagai pelopor di industri properti, sekaligus berkontribusi secara langsung pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan bangsa. (edo)