MAKASSAR, FAJAR – Wuling Motors (Wuling) mengawali bulan Desember dengan menghadirkan pameran spesial bertajuk “Wuling Year End Sale” untuk masyarakat di Makassar.
Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Wuling dalam menjalin kedekatan dengan pelanggan di Sulawesi Selatan sekaligus memberikan kemudahan kepada konsumen dalam mewujudkan kepemilikan kendaraan impian.
Pada kesempatan ini, Wuling memamerkan sejumlah produk unggulan, menyediakan area test drive untuk pengalaman berkendara secara langsung, serta berbagai penawaran promosi istimewa menyambut akhir tahun.
“Melalui pameran ‘Wuling Year End Sale’, kami ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat Makassar untuk lebih dekat dengan produk Wuling. Selain melihat langsung berbagai lini kendaraan unggulan, pengunjung juga dapat merasakan kenyamanan dan performa berkendara melalui test drive serta menikmati beragam promo spesial akhir tahun yang tentunya sangat menarik.” jelas Ary Santoso selaku sales area manager Wuling Motors.
Pameran Wuling ‘YES’ berlokasi di Atrium Transquare Trans Studio Mall Makassar mulai dari tanggal 4 sampai 8 Desember 2024. Di kesempatan ini, Wuling menampilkan beragam produk unggulan dari segmen Internal Combustion Engine (ICE), yaitu Alvez dan Formo Max, serta New Almaz Hybrid sebagai Hybrid Electric Vehicle (HEV).
Selain itu, lini kendaraan listrik seperti Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV turut mengambil bagian. Pengunjung juga dapat mencoba langsung produk Wuling di area test drive yang menyediakan Alvez, New Almaz Hybrid, BinguoEV, Cloud EV, dan Air ev. Tidak ketinggalan, pameran ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik seperti band performance, lomba mewarnai untuk anak-anak, dan aktivitas seru lainnya.