English English Indonesian Indonesian
oleh

Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Ibas-Puspa dan Budiman -Akbar Leluasa Bersaing, Selisih 6 Persen

FAJAR, MAKASSAR– Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei elektabilitas pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Luwu Timur (Lutim) menjelang empat hari pencoblosan Pilkada 2024.

Survei dilakukan secara tatap muka pada 7-14 November 2024 dengan melibatkan 440 responden dari seluruh kecamatan di Lutim.

Peneliti Senior LSI Denny JA, Ikrama Masloman, menyampaikan bahwa pasangan calon nomor urut 3, Irwan Bachri Syam-Puspawati Husler (Ibas-Puspa), berada di posisi teratas dengan tingkat elektabilitas sebesar 45,1 persen.

“Di posisi kedua ada pasangan Budiman Hakim-Moch. Akbar Andi Leluasa dengan 38,3 persen, disusul Isrullah-Usman Sadik di peringkat ketiga dengan 9,1 persen,” ujar Ikrama saat memaparkan hasil survei di Hotel Harper, Kota Makassar, Sabtu (23/11/2024) malam.

Ikrama juga mencatat bahwa 7,1 persen responden belum memberikan jawaban atau tidak bersedia menjawab.

Kenaikan Elektabilitas Ibas-Puspa
Elektabilitas pasangan Ibas-Puspa mengalami peningkatan sebesar 1 persen dibandingkan survei sebelumnya pada 2-10 September 2024.

Menurut Ikrama, salah satu faktor yang memengaruhi peningkatan ini adalah approval rating petahana yang berada di bawah 70 persen.

Sementara itu, pasangan Isrullah-Usman Sadik juga mengalami peningkatan elektabilitas meski masih berada di bawah 10 persen.

Penolakan terhadap Politik Uang

Survei LSI Denny JA juga mengungkapkan bahwa 79,3 persen masyarakat Lutim menolak politik uang dalam pemilihan kepala daerah.

“Resistensi terhadap politik uang cukup tinggi, khususnya di Lutim. Ini mungkin berbeda dengan daerah lain seperti Makassar,” jelas Ikrama.

Dengan tema survei “Pudarnya Politik Uang, Derasnya Sentimen Perubahan,” Ikrama menyebut bahwa perubahan ini menunjukkan tingkat kesadaran politik masyarakat Lutim yang semakin meningkat.

Survei ini mempertegas posisi pasangan Ibas-Puspa sebagai calon terkuat menjelang Pilkada Lutim 2024. (sae)

News Feed