English English Indonesian Indonesian
oleh

Ini Teknis Aturan Baru Bagasi Lion Air Berlaku Desember

“Lion Group dapat menjaga stabilitas barang di ruang bagasi pesawat. Jenis bagasi seperti kardus, styrofoam, palet kayu, dan karung berpotensi lebih tinggi untuk rusak atau bocor selama penanganan, sehingga berpotensi risiko kerusakan pada barang bawaan lain atau kebersihan ruang bagasi,” jelasnya.

“Dengan aturan ini, setiap barang diatur secara lebih aman dan rapi, meminimalkan risiko kerusakan dan memastikan keselamatan semua barang penumpang,” sambung Danang.

Sebagai gantinya, Lion Air akan menyarankan penumpang dengan bawaan kardus hingga karung lebih dari 10 Kg untuk melakukan pengiriman barang melalui kargo.

“Hal ini memungkinkan penumpang membawa barang dengan dimensi atau berat yang lebih besar tanpa batasan seperti pada bagasi biasa. Selain itu, barang juga ditangani dengan prosedur khusus untuk keamanan dan perlindungan maksimal,” pungkasnya.

Sekadar diketahui, setiap penumpang yang menggunakan maskapai penerbangan Lion Air mendapatkan bagasi gratis maksimal 20 kg. Ukurannya kurang lebih 37 cm x 22 cm x 56 cm. Koper ini dapat memuat banyak barang dengan berat 16-22 kilogram. (jpg/zuk)

News Feed