English English Indonesian Indonesian
oleh

Yamaha Institut Tuntaskan Penyaluran Donasi Tahun ini

“Donasi terakhir dilakukan di SMKN 1 Wajo. Kita mau SMK terlibat, jadi kita undang untuk SMK pemasaran itu ada dari Sinjai, Wajo Pinrang, dan Sidrap. SMK otomotif itu ada dari Wajo, Makassar, Pinrang, Sinjai, dan Luwu. Tahun ini motor kita donasikan, ada moped, matick, dan sport,” ucapnya.

Dia juga mengatakan bahwa saat ini rerata teknisi yang ada di Yamaha itu memang rerata lulusan SMK binaan Yamaha. Dan untuk sales, pihaknya juga membuka rekrutmen dari lulusan SMK Pemasaran.

“Tujuannya memang ini untuk saling melengkapi jadi mitra butuh industri dan kita butuh mitra,” tuturnya.

Dia juga mengatakan bahwa untuk tahun depan akan dilakukan donasi untuk SMK pemasaran di semester pertama dan semester kedua. Dan bentuk kerja sama bukan hanya donasi, tetapi ada pelatihan kepada guru-gurunya.

“Tahun lalu ada training guru SMK, Agustus training guru pemasaran. Kita juga sudah berikan seminar kepada siswa terkait perkembangan teknologi, teknologi produk kita juga ke guru dan siswanya. Jadi ada diundang langsung ke Suraco Building untuk ikut training, ada workshop ada training juga,” paparnya.

Bentuk kerja sama Yamaha dengan sekolah binaan tersebut tertuang dalam MoU dengan tagline “Bersama yamaha prestasi semakin di depan”.

“Poinnya itu, kita bersedia merekrut lulusan SMK sesuai kebutuhan dan ketentuan PT SJAM, memberikan pelatihan guru dan siswa sesui bidang masing-masing, memberikan informasi teknologi terbaru melalui seminar dan training, memberikan fasilitas tempat proses belajar mengajar di Yamaha, dan mendukung program peningkatan potensi dan prestasi siswa,” paparnya. (sae)

News Feed