Sebagai seorang akademisi sekaligus praktisi, Elza Nova membagikan berbagai tips dan pengalaman dalam menjadi tour guide yang profesional.
Materi yang disampaikan mencakup pengembangan keterampilan pribadi, seperti kemampuan berkomunikasi dan pengendalian diri, yang penting dalam memberikan pelayanan prima kepada wisatawan.
Selain teori, peserta juga diberikan kesempatan untuk mempraktikkan langsung apa yang telah dipelajari dalam sesi simulasi. Dengan bimbingan dari para alumni, peserta diajak melakukan simulasi pemanduan wisata di sekitar PPLH Puntondo.
“Para peserta diharapkan tidak hanya menjadi pemandu wisata yang kompeten, tetapi juga sebagai agen perubahan dalam mempromosikan pariwisata berkelanjutan,” ucapnya.(wis)