FAJAR, PAREPARE — Kampanye Blusukan Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Nomor Urut 4, Erna Rasyid Taufan dan Rahmat Sjamsu Alam (Erat-Bersalam) terus dilakukan.
Kali ini Erat-Bersalam menemui langsung masyarakat di Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare.
Erat-Bersalam terus mendapatkan apresiasi dan kepedulian dari masyarakat Kota Parepare, bahkan tidak sedikit masyarakat berbahagia saat menyambut pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare tersebut.
Salah satu Warga, Lamakka, mengaku, senang Erat Bersalam mau datang dan mendengar langsung Aspirasi masyarakat di Lumpue ini.
“Memang ada banyak yang hendak kami sampaikan, apalagi selama ini Pak Taufan Pawe telah banyak membawa perubahan untuk kita, maka kami sangat berharap Erat Bersalam mampu mewujudkan dan melanjutkan program Taufan Pawe yang mungkin saja belum selesai atau bahkan masih ada yang tidak maksimal,” jelasnya.
Warga lainnya, Marni, menjelaskan, kalaud dirinya masih ingat waktu masanya kepemimpinan Taufan Pawe, setiap waktu bermain PSM Kota ini akan disesaki pengunjung dan disitulah kebahagiaan warga Lumpue karena terkadang banyak penonton singgah walaupun hanya sekedar beli minuman kemasan hingga ada yang makan makanan berat.
“Kalau kita ingat waktu masih Pak TP sudah terlalu banyak kemajuan yang dihadirkan, bahkan selama ini telah banyak membawa perubahan untuk kita, belum lagi selama PSM main di Parepare kita juga terkena dampaknya karena banyak penonton yang singgah sekedar istirahat sambil minum minuman kemasan hingga belanja di warung makan, dan inilah yang kami rindukan yang harapan itu saya yakin hanya Erat Bersalam yang bisa wujudkan,” pungkasnya.