English English Indonesian Indonesian
oleh

Didaulat Ketua Inkai Wajo, Elfrianto Siap Jayakan Karate di Bumi Lamaddukelleng 

FAJAR, WAJO – Mantan legislator Kabupaten Wajo dilantik sebagai Ketua Institut Karate-Do Indonesia (Inkai) Wajo periode 2024-2029. Pelantikan tersebut dihelat di Gedung Serbaguna Wisata Bahari Bangsalae Siwa) PPI Bangsalae Siwa Kecamatan Pitumpanua Minggu, 27 Oktober. 

Acara tersebut dihadiri Pj Bupati Wajo Andi Bataralifu diwakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Wajo, Andi Cakunu, perwakilan Ketua Inkai Sulsel, Kapolsek Pitumpanua, Kompol Andi Mahdin,  Camat Pitumpanua Junisatri Rasyid beserta tokoh masyarakat. 

“Kami berterima kasih kepada seluruh stakeholder atas suksesnya pelantikan ini. Jadikanlah momentum ini adalah kebangkitan Inkai di Wajo,” ujarnya 

Inkai merupakan salah satu cabang olahraga unggulan di Wajo. Olehnya itu, diharapkan seluruh lapisan masyarakat berkontribusi bersama-sama membina generasi muda.

“Inkai wadah untuk menyalurkan minat dan bakat generasi muda, dengan kegiatan positif seperti ini generasi muda bisa terhindar dari kegiatan-kegiatan negatif,” tuturnya. 

Inkai Wajo telah mengukir prestasi pada Kejuaraan Piala Menpora RI dengan mempersembahkan 8 medali emas piala di Kota Makassar dan piala Presiden RI 2024 mempersembahkan 6 medali emas, 4 medali perak dan 1 medali perunggu.

Inkai Wajo memberikan harapan kepada Pj Bupati Wajo Andi Bataralifu, KONI Wajo, FORKI Wajo dan INKA Sulsel untuk terus memberikan pembinaan. “Ini Wajo membuat dukungan, kolaborasi dan bersinergi dalam melahirkan atlet dan terus berprestasi baik di tingkat provinsi, nasional bahkan internasional,” tutupnya. (man)

News Feed