English English Indonesian Indonesian
oleh

Yayasan Al-Biruni Mandiri Makassar Gelar Perkemahan Edukatif dan Pengembangan Diri untuk Siswa

FAJAR, MAKASSAR—Yayasan Al-Biruni Mandiri Makassar menggelar Mukhayyam untuk para peserta didik.

Bertempat di area perkemahan Moncong Sipolong, Ramah Bissoloro Gowa Sulawesi Selatan. 21-23 Oktober 2024.

Mukhayyan adalah kegiatan perkemahan yang memiliki tujuan edukatif, sering kali tediselenggarakan sebagai bagian dari pembelajaran di luar kelas.

Dalam konteks pendidikan, mukhayyam merupakan kegiatan yang bermanfaat untuk mengembangkan keterampilan, menumbuhkan semangat kerja sama, mempererat hubungan persahabatan, dan menanamkan nilai-nilai kepemimpinan serta tanggung jawab di antara para siswa.

Direktur Yayasan Al-Biruni Mandiri, Muhammad Arafah Kube menjelaskan Mukhayyam bukan hanya sekadar perkemahan biasa, melainkan wadah bagi siswa untuk belajar berbagai keterampilan hidup yang penting, mempererat hubungan dengan teman-teman, dan meningkatkan kualitas diri secara menyeluruh.

“Melalui mukhayyam, diharapkan siswa dapat menjadi pribadi yang lebih mandiri, bertanggung jawab, dan memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat,” ucapnya.

Kegiatan ini juga kata dia, memperkuat pemahaman mereka terhadap pentingnya menjaga alam dan menjalani kehidupan yang selaras dengan nilai-nilai moral dan agama.

“Bagi siswa, mukhayyam bisa menjadi pengalaman berkesan yang penuh pembelajaran dan kesenangan,” ucapnya.

Kata dia, Mukhayyam SD Al-Biruni Mandiri Makassar terdiri dari peserta kelas 3,4,5 dan 6. Diikuti oleh sekitar 200-an siswa SD Al-Biruni Mandiri Makassar.

Dan juga siswa SMP dan SMA Al-Biruni Mandiri melakukan Mukhayyam di tempat yang berbeda yaitu di Jungle Camp Gowa yang berlangsung tgl 24-26 Oktober dan diikuti sekitar 180 siswa SMP dan SMA putra dan putri

News Feed