FAJAR, MAKASSAR – Hotel Aryaduta Makassar menyelenggarakan Fashion and Food Expo bertema “Beauthetic with Batik” pada 25-26 Oktober 2024, dengan menampilkan keindahan batik sebagai daya tarik utama. Expo ini merupakan bagian dari rangkaian program “Asta Karya” yang bertujuan untuk mengangkat budaya Indonesia ke panggung internasional.
Ketua Panitia Expo, Natali, menjelaskan bahwa pengunjung tidak hanya menikmati keindahan corak batik dalam bentuk busana, tetapi juga dalam berbagai sajian kuliner. Selain itu, expo ini menyediakan ruang edukasi bagi pengunjung yang ingin mengenal lebih jauh proses pembuatan batik melalui stand khusus dan pelatihan singkat. Sebagai sambutan bagi tamu yang menginap, Hotel Aryaduta juga menyajikan kue lapis dengan motif batik lontara serta cendera mata berupa sapu tangan batik.
“Expo ini bukan hanya tentang makanan, tetapi juga menghadirkan batik sebagai warisan budaya yang bisa dipelajari dan dihargai lebih dalam oleh pengunjung,” ungkap Natali, Jumat, 25 Oktober 2024.
Hotel Aryaduta juga menunjukkan kepeduliannya terhadap komunitas lokal melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Dalam kegiatan ini, anak-anak jalanan dilibatkan dalam pembuatan aksesori rambut berupa bando batik. “Kami ingin anak-anak ini merasa bangga dengan batik sebagai bagian dari identitas Indonesia, sekaligus memahami nilai budaya yang terkandung di dalamnya,” lanjut Natali.
General Manager Aryaduta Makassar, Erwin Arsyad, menekankan bahwa expo ini merupakan bagian dari program serentak di seluruh jaringan Hotel Aryaduta untuk mempromosikan batik sebagai simbol budaya yang memiliki nilai estetika tinggi. “Batik bukan hanya sekadar pakaian tradisional, tapi juga cerminan identitas bangsa yang tak tergantikan. Melalui batik, kita memiliki peluang besar untuk mengekspor budaya Indonesia ke dunia,” ujar Erwin.