English English Indonesian Indonesian
oleh

Hati Damai Komitmen Bangun Peningkatan Infrastruktur Jalan di Desa

Kehadiran Darmawangsyah di Desa Belapunranga disambut dengan antusias oleh masyarakat. Salah satu tokoh masyarakat setempat, Muh Ali Beta, mengungkapkan keyakinannya bahwa Darmawangsyah akan mengikuti jejak para pemimpin sebelumnya yang selalu menang setelah berkunjung ke desa tersebut.

“Di periode lalu, rumah ini menjadi saksi, tiga kali kedatangan calon bupati, dan ketiganya terpilih. Dari masa ke masa, selalu yang kita dukung menang. Kami yakin, jika sudah datang ke sini, pasti menang Pilkada Gowa,” ujar Ali Beta penuh harap.

Ali Beta juga mengapresiasi komitmen Hati Damai yang berencana mengaspal jalan di desanya. “Saya yakin, karena latar belakang Darmawangsyah sebagai insinyur, ia paham akan infrastruktur jalan dan bersama Ibu Husniah akan membawa Kabupaten Gowa lebih maju dan berkelanjutan,” tegasnya.

Dalam kegiatan tersebut hadir sejumlah tokoh masyarakat dan juga tokoh pendukung Hati Damai antara lain, Muh Ramli Dg Rate, Muis Dg Mangu, H. Syamsuddin Dg Ngoyo, Muh Rusmi Dg Siama, Muh Ali Beta, Abd Malik Dg Bella dan Tim Bersama Hati Damai Desa Belapunranga, Tim Jaringan Hati Damai Desa Belapunranga, serta Tim Dozer.

Tim pengusung dan politisi yang mendampingi Darmawangsyah antara lain, DR Rahmansyah, H Saleh Said Dg Tompo, H. Andi Bau Malik, Hasrul Abdul Radjab, Hj Tenri Indah, Farid Rayendra, Abd Razak Dg Lewa, Krg Te’ne, Hj Aliyah Sommeng, Bunda Sompa, Krg Ati’, Krg Bulan, Ati Yulianti Bau Malik, Krg Sakking, Idris Dg Rate, Enal Ketua Sahabat DM, Dg Awi, Dg Narang, Krg Sewang. (*)

News Feed