English English Indonesian Indonesian
oleh

Sistem Barcode dan Pasokan BBM Lambat Picu Antrean Panjang di SPBU Kalabbirang Takalar

HARIAN.FOAJAR.CO.ID, TAKALAR – Viral di media sosial Instagram terkait video antrian panjang di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 74.922.02 Kalabbirang di jalan Jendral Sudirman, Kecamatan  Pattallassang, Kabupaten Takalar.

Sehari sebelumnya yakni Jum’at (18/10) juga telah terjadi antrian panjang di SPBU yang sama. Antrian ini juga sempat di unggah di akun Takalarinfo.

Setelah dilakukan penelusuran, nampak terlihat antrian panjang roda empat dan roda dua yang ingin mendapatkan bahan bakar minyak (BBM).

Salah satu pengunjung SPBU sebut saja H. Mangung, yang ditemui dilokasi mengatakan bahwa untuk mendapatkan bahan bakar minyak berupa Pertalite, maka dirinya harus antri 30 menit.

“Iya mengantri cukup lama, tidak tahu harus sampaikan kondisi begini pak,” Kata H.Mangung, Sabtu (19/10/2024).

Kemudian, pengunjung lain, Ardiansyah juga menambahkan antrian panjang cukup diperparah dengan keharusan melakukan scan barcode yang juga memakan waktu.

“Cukup (mengganggu perjalanan), apalagi lama transaksinya, karna harus pakai barcode,” katanya.

Sementara pengawas SPBU Kalabbirang, Hendra saat dikonfirmasi menyampaikan penyebab antrian panjang karna adanya keterlambatan pasokan BBM. Sebab kata dia, mobil tangki yang dipakai terlambat kembali dari Kabupaten Bone karna sedang ada perbaikan jalan.

“Armada mobil tangki yang digunakan ke Bone adalah armada yang sama yang digunakan ke Takalar. Lambatnya kembali dari Bone membuat lambat juga pengiriman pasokan ke Takalar,” kata Hendra.

Namun, Hendra juga tak menampik bahwa selain keterlambatan mobil tangki, memang jatah pasokan BBM yang datang juga memang berkurang jumlahnya.

News Feed