“Kami memilih jaz karena musik ini bisa dinikmati oleh semua kalangan, dan berbagai jenis musik bisa di-jazz-kan. Selain itu, cocok untuk bersantai, pulang kerja, sambil menikmati sajian kuliner,” tambah Aerin.
Untuk sementara, kita coba dengan musik jazz, tetapi ke depan tidak menutup kemungkinan genre lain akan kami hadirkan,” ujarnya.
PT SCI juga berupaya menghadirkan berbagai kegiatan tambahan di Lego-lego, termasuk senam pagi dan yoga, yang ditujukan untuk berbagai kalangan usia.
“Kami harap kegiatan-kegiatan ini bisa menggerakkan potensi yang ada di Lego-lego dan menjadikannya lebih hidup,” jelasnya.
PT SCI mengundang musisi jaz Makassar yang ingin tampil, bisa langsung mendatangi sekertariat PT SCI di CPI Lego-lego.
Leader Mangara Jazz Project, Andi Mangara
mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PT SCI atas dukungan yang diberikan.
“Terima kasih banyak kepada SCI yang sudah mendukung acara ini. Malam ini, Mangara Jazz Project akan tampil dengan 12 lagu, terdiri dari lagu-lagu Indonesia, barat, dan juga beberapa lagu instrumental,” ujar Andi.
Andi berharap, melalui acara ini, masyarakat Makassar dapat lebih mengenal dan menikmati musik jaz.
“Ini adalah langkah awal yang baik bagi pengembangan musik jaz di Makassar, dan kami siap memberikan yang terbaik untuk pengunjung setiap Jumat malam di Lego-lego,” tutup Andi. (wis)