GOWA, FAJAR — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin (Hati Damai) semakin dijagokan bisa memenangkan Pilkada Gowa 2024. Gelombang dukungan yang terus berdatangan menggambarkan kekuatan luar biasa pasangan nomor urut 02 ini.
Di Kecamatan Sombo Opu misalnya, tidak kurang dari 5.000 warga tumpah ruah di Lapangan Yusuf Beauty dari empat kelurahan, yakni Paccinongan, Batangkaluku, Bonto-Bontoa, dan Tompobalang, Rabu (16/10/24). Mereka antusias menyambut kedatangan Husniah – Darmawangsyah.
Acara yang digelar meriah tersebut bukan sekadar pertemuan biasa. Ini adalah simbol kebersamaan dengan berbagai tokoh politik dan masyarakat yang siap memenangkan Hati Damai di Pilkada Gowa.
Wakil Ketua DPRD Gowa, M. Taufik, tampil lantang menyerukan semangat perjuangan Paslon Hati Damai. Politisi PAN ini mengajak warga bersama-sama mengawal kemenangan Husniah – Darmawangsyah.
“Kita di sini untuk memastikan kemenangan pasangan ‘Hati Damai’. Dari empat kelurahan ini, kita siap menyala, siap menang!,” serunya dengan penuh semangat yang disambut sorak-sorai dari ribuan pendukung.
Tidak hanya dari PAN, dukungan juga mengalir dari politisi Partai Demokrat, Andi Lukman Naba. Ia menggarisbawahi pengalaman Husniah dan Darmawangsyah sebagai modal utama memimpin Kabupaten Gowa.
“Ini bukan sekadar janji politik. Pasangan ini punya rekam jejak dan pemahaman yang dalam tentang apa yang dibutuhkan masyarakat Gowa. Nomor 02 adalah pilihan yang tepat!” tegasnya, membuat suasana semakin panas dengan semangat perjuangan.