English English Indonesian Indonesian
oleh

Anzar Zainal Bate Optimis Husniah-Darmawangsyah Mampu Bawa Gowa Lebih Maju

GOWA, FAJAR – H. Muh. Anzar Zainal Bate, sosok yang sudah lama dikenal di kancah politik Sulawesi Selatan, khususnya di Gowa, kini tampil sebagai Ketua Tim Koalisi Partai Pengusung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin (Hati Damai) di Pilkada Gowa.

Dengan pengalaman panjangnya di dunia politik, Anzar tak hanya sekadar mendukung, tapi juga dengan penuh keyakinan bahwa pasangan ini adalah pilihan terbaik untuk membawa Kabupaten Gowa ke arah yang lebih baik.

Pria yang akrab disapa ” Dg Serang” ini merupakan figur politisi berpengalaman, dengan hampir tujuh periode mengabdi sebagai wakil rakyat. Lima periode di DPRD Gowa dan kini menjalani periode keduanya di DPRD Sulsel. Uniknya, Anzar telah berkiprah di tiga partai politik berbeda: Golkar, Perindo, dan kini PDIP. Ini membuktikan bahwa dirinya adalah politisi yang tak hanya tangguh, tapi juga mampu menjaga hubungan baik dengan berbagai kalangan.

“Sebagai politisi, saya tahu betul bagaimana Ibu Husniah dan Pak Darmawangsyah bekerja tanpa kenal lelah untuk masyarakat. Tak jarang rumah dan kantor mereka dipenuhi warga yang membutuhkan bantuan. Mulai dari masalah pendidikan, kesehatan, pertanian, hingga permodalan bagi UMKM, semuanya mereka tangani dengan penuh perhatian. Terutama jika berkaitan dengan anak muda dan perempuan, tak ada yang mereka abaikan,” ujar Anzar penuh keyakinan, belum lama ini.

Bagi Anzar, kepedulian dan keteguhan pasangan Hati Damai tidak terlepas dari latar belakang mereka yang tumbuh dari keluarga besar yang dihormati di masyarakat. “Mereka mewarisi jiwa pemimpin dari orang tua dan leluhur yang sudah dikenal luas sebagai tokoh masyarakat yang dicintai. Ini menjadi modal kuat bagi mereka untuk memimpin Gowa,” tambahnya.

News Feed