English English Indonesian Indonesian
oleh

Tawarkan Kendaraan Fleksibel Untuk Masyarakat Perkotaan, Showroom Yadea Resmi Beroperasi

FAJAR, MAKASSAR—Yadea kini resmi memperkenalkan produk sepeda dan motor listriknya yang ramah lingkungan kepada warga Kota Daeng.

Showroomnya, secara resmi mulai dibuka melalui grand opening di Jl Opu Daeng Risadju tepatnya di Sekretariat DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sulsel. Rabu, 9 Oktober.

Direktur Utama PT Hens Gemilang Motor Sejahtera, Hengki Rachmat Jaya Soetioso mengatakan inovasi yang dihadirkan Yadea, mengutamakan ramah lingkungan.

Ia berharap bisa memberikan solusi kendaraan modern sekaligus mendukung upaya global dalam menjaga kelestarian lingkungan.

“Kehadiran showroom ini bertujuan untuk memperluas akses motor listrik bagi masyarakat serta memberikan dampak bagi sektor usaha kecil dan menengah,” ucapnya.

Hengki mengatakan jika kehadiran Yadea di Makassar adalah sebuah pencapaian besar bagi perusahaannya. Sebab dengan adanya sepeda dan motor listrik, bisa membantu menjaga bumi dengan mengurangi emisi karbon atau polusi

Hengki menambahkan, Yadea menawarkan kendaraan yang fleksibel dan cocok untuk masyarakat perkotaan.

“Kehadiran motor listrik ini memberikan fleksibilitas bagi pengguna. Kami ingin menjadi penyedia pelayanan terbaik untuk masyarakat,” tambahnya.

Ketua Apindo Sulsel, Suhardi mengatakan bahwa showroom ini menjadi pusat bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan, Menengah (UMKM).

“Kami juga jadikan tempat ini sebagai sentra UMKM,” ujarnya.

Motor listrik yang dipasarkan merupakan bagian dari upaya perusahaan dalam mendukung program pemerintah untuk mengembangkan teknologi ramah lingkungan.

News Feed