English English Indonesian Indonesian
oleh

PSM Belum Bisa Tuan Rumah karena Stadion Tak Rampung, Ditargetkan Selesai Tahun Depan

PAREPARE, FAJAR — PSM belum bisa tuan rumah tahun ini. Stadion GBH belum rampung.

Pembangunan Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) melenceng dari target. Progres proyek memang signifikan, namun ada penambahan pengerjaan sehingga ditargetkan akan selesai pada Maret 2025.

Diketahui, saat ini progres pembangunan markas PSM Makassar itu sudah menunjukkan 54 persen. Dengan target penyelesaian pada akhir 2024. Hal tersebut disampaikan oleh Leader Konsultan Stadion Gelora BJ Habibie, Mahris.

Mahris mengungkapkan bahwa renovasi Stadion GBH menunjukkan progres yang sesuai dengan target.

“Kursi sudah mulai dipasang sebagian. Baru mock up 4 kursi yang dipasang. Ya, masih pekerjaan finishing setelah itu dipasang semua,” katanya, Senin, 7 Oktober 2024.

Saat ini kondisi rumput stadion juga mulai menampakkan pertumbuhan. Sehingga harus dilakukan pemantauan secara rutin agar pertumbuhannya bisa sesuai dengan target.

Renovasi Stadion GBH ini juga akan merombak tribune VIP dengan dibangun ulang yang konsepnya tanpa menggunakan tiang tengah. “Itu ada keputusan dua minggu lalu untuk rekonstruksi atau bongkar bangun (tribune VIP),” ucap Mahris.

Untuk tambahan pengerjaan ini, anggaran yang disiapkan sekitar Rp28 miliar. sehingga dipastikan tribune VIP tetap dengan konsep stadion secara umum bahkan berstandar FIFA. Dengan adanya penambahan pengerjaan, waktu pengerjaan juga ikut bertambah khususnya pengerjaan tribune VIP.

Jika sebelumnya ditargetkan pengerjaan tribune VIP selesai pada Desember 2024, saat ini ditargetkan selesai pada Maret 2025. “Kemungkinan ada waktu tiga bulan (Maret) atau menyeberang tahun,” jelasnya.

News Feed