English English Indonesian Indonesian
oleh

Jauh-Jauh dari Medan, Peserta Terbaik Prodi SKU di PSDP Poltekpar 2024

FAJAR, MAKASSAR—Namanya Sadella Movangga salah satu mahasiswa baru program studi Seni Kuliner (SKU) di Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Makassar.

Demi menuntut ilmu dan memasuki kampus impiannya, dirinya rela jauh-jauh ke Makassar dari Medan untuk bisa melanjutkan pendidikannya.

Kegigihan tersebut, membuatnya menjadi salah satu peserta terbaik dari 600 mahasiswa baru (Maba) tahun ini di Pembinaan Sikap Dasar Profesi (PSDP).

Sebab hal tersebut, merupakan bagian integral dari proses belajar mengajar mahasiswa yang wajib diikuti di Poltekpar Makassar.

Maba Prodi SKU Poltekpar Makassar, Sadella Movangga mengatakan sejak dulu dirinya memang menyukai hal-hal yang berkaitan dengan dunia pariwisata, utamanya pada bagian hospitality.

Sehingga, saat mendaftar di Poltekpar melalui jalur Seleksi Masuk Mandiri (SMM) dirinya memilih Prodi SKU sebagai pilihan pertama.

“Alhamdulillah saya dinyatakan lulus dan memenuhi syarat nilai pada pilihan produ pertama setelah mengikuti tes kesehatan, tes Potensi Skolastik dan tes wawancara,” tuturnya.

Setelah mengikuti tes tersebut, ia pun ikut PSDP dan mengikuti serangkaian kegiatan serta mengerjakan tugas yang diberikan.

Della sapaanya mengaku jika dirinya selalu berusaha mengerjakan tugas yang dari panitia PSDP Poltekpar. Inilah yang membuat dirinya mendapatkan gelar peserta terbaik PSDP 2024 mewakili Prodi SKU.

Ditanya mengapa dirinya ingin melanjutkan di Poltekpar Makassar, padahal ada Poltekpar Medan.

Della mengatakan jika ia senang dengan Makassar, terkenal sehingga ia putuskan memilih mendaftar di Poltepar Makassar.

News Feed