“Keduanya (Husniah – Darmawangsyah) sosok pemimpin yang saya kenal dekat. Mereka sangat pas memimpin Gowa. Punya visi yang jelas dan kemampuan untuk membawa Gowa lebih maju,” jelasnya.
Namun, ia menekankan bahwa dukungan tak bisa datang dari satu arah saja. “Kami butuh kerja keras, doa, dan dukungan dari seluruh perempuan dan ibu-ibu di Gowa. Pemimpin yang baik adalah mereka yang mampu mengayomi dan memberi ruang bagi semua pihak untuk berkontribusi dalam pembangunan. Dan Gowa butuh itu,” tutup Hj. Haliyah penuh harap. (*)