English English Indonesian Indonesian
oleh

Kuliah Umum FH Unhas Hadirkan Plt Deputi Bidang Pencegahan BNN RI

“Perang antara Israel dan Palestina memicu meningkatnya penyelundupan senjata dan narkotika dari Yordania dan Mesir ke Israel pada tahun 2022. Selain itu, perang ini juga menimbulkan masalah sosial dan keamanan publik di Israel, dengan jalur penyelundupan yang terjadi di perbatasan selatan Israel dengan Mesir,” ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa pada tahun 2022, Afghanistan menjadi negara dengan produksi narkotika tertinggi, khususnya metamfetamin.

“Pasar metamfetamin yang diproduksi di Afghanistan telah meluas ke Asia Barat Daya dan sekitarnya, dan terus berkembang di Asia Tenggara. Berdasarkan data, Asia Barat Daya adalah salah satu wilayah dengan prevalensi penggunaan opioid tertinggi, serta pengguna narkotika jarum suntik yang hidup dengan HIV. Untuk menghadapi tantangan ini, BNN telah mencanangkan strategi yang mencakup penguatan kolaborasi, intelijen, wilayah pesisir dan perbatasan negara, serta kerja sama dengan negara-negara tetangga,” tuturnya.

Kuliah umum ini dihadiri oleh sekitar 300 peserta, yang terdiri dari mahasiswa dan dosen FH Unhas. (*)

News Feed